Dianggap Kriminal, Hacker Jatim Crew Protes

Dedemit maya yang menamakan dirinya Jatim Crew kembali berulah. Kali ini yang menjadi korbannya adalah sebuah situs konsultan hukum. Mereka memprotes karena selama ini mereka dianggap kriminal.

Berdasar pantauan PoliceLine, Sabtu (26/6/2010) sekitar pukul 11.30, situs yang beralamat di http://konsultasihukumonline.com/ menjadi sasaran 'curahan hati' para hacker tersebut. Dalam aksinya mereka tidak mendeface halaman muka situs tersebut. Jatim Crew juga menyampaikan bahwa mereka tidak mendelete satu file pun, pada situs yang mereka incar.

"UNTUK BAPAK DAN IBU PEMERHATI HUKUM SEKALIAN..... MOHON UNTUK TIDAK SERTA-MERTA MENGANGGAP KAMI PARA HACKER ADALAH TINDAK KRIMINAL.... KAMI JUGA MANUSIA, KAMI JUGA PUTRA BANGSA......DAN KAMI PUNYA SIKAP PATRIOTIS UNTUK MEMBELA BANGSA INI DENGAN CARA KAMI.....," tulis pesan yang terpampang di halaman depan situs tersebut.

Pelaku yang menamakan dirinya W3-DOZ tersebut, juga mengutarakan bahwa ulah mereka yang seringkali disebut Cyber Crime tidaklah benar.

"UNTUK BAPAK-IBU PEMERHATI HUKUM SEKALIAN KENAPA SELALU MEMVONIS TINDAKAN KAMI SEBAGAI KEJAHATAN? SEBAGAI CYBER CRIME......ISTILAH YANG BAPAK-IBU AMBIL UNTUK KAMI..... MOHON....PERHATIKAN NASIB SEBAGIAN KECIL DARI KAMI....YANG MESKIPUN PUNYA KEAHLIAN, TAPI TETAP SAJA DI SEPAK JAUH KE LEMBAH PENGANGGURAN KARENA KAMI HANYALAH LULUSAN IJAZAH RENDAH....," tambahnya.

Dalam situsnya, Jatim Crew lebih mengedepankan aspek koordinasi dengan para admin dari web site yang menjadi target. Jatim Crew biasanya memberi Informasi kepada admin dan memberi kelonggaran 1X24 jam bahkan 3x24 jam untuk membernarkan system security di website yang telah menjadi target.

Share