Keamanan Informasi Dunia Maya
Seiring dengan berkembangnya dunia Teknologi Informasi ( TI ) dapat dikatakan pula berkembangnya dunia kejahatan didunia maya atau yang lebih dikenal dengan cyber crime. Banyak orang mengatakan bahwa kejahatan dunia maya hanya melakukan pembobolan user name atau bahkan hingga passwordnya. Banyak kasus yang telah terjadi pada dunia maya, tidak hanya pada pembobolan tabungan, namun hingga pada perdagangan manusia, bahkan adanya transaksi seks.
Berawal dari sebuah pertemanan pada dunia maya atau disebut dengan chating, dengan menggunakan beberapa macam nama aplikasi yang digunakan untuk berkomunikasi banyak orang. Mulai dari yahoo messenger hingga sekarang munculnya friendster, facebook dan twitter. Itu semua adalah aplikasi yang digunakan untuk berhubungan komunikasi banyak orang, yang diketahui bahwa seseorang yang kita kenal itu tidak diketahui keberadaannya.
Dengan seringnya seseorang menggunaka aplikasi tersebut maka banyaklah mengundang modus-modus kejahatan yang terjadi pada dunia maya. Berawal dengan menjadi teman kemudian saling berkomunikasi hingga terjadinya pertukaran informasi yang tadinya sangat privasi kemudian menjadi hal biasa untuk menjadi public. Kejahatan yang sudah banyak terjadi diantaranya yaitu adalah kasus penipuan hingga yang terparah adalah perdagangan manusia.
Sangat disayangkan sekali aplikasi yang tadinya digunakaan untuk menjalin sebuah pertemanan bahkan bisa mendapatkan pasangan. Dapat difungsikan sebagai kedok dunia kejahatan yang terjadi pada dunia Teknologi Informasi (TI) tepatnya pada dunia maya, yang menyagkut banyak hal terutama menyangkut pribadi.
Disarankan bagi para pengguna aplikasi dunia maya agar tidak mengumbar segala bentuk informasi mengenai data pribadi, karena dapat mengundang terjadinya kejahatan yang dapat menimpa anda. Untuk itu tidaklah memberikan informasi mengenai data diri anda kepada khalayak banyak atau bahkan untuk konsumsi public. Dalam penggunaan aplikasi harus dilandasi dengan etika serta moral yang patut dijunjung tinggi.
Share
-
Koneksi internet bermanfaat untuk dukung pekerjaan. Tapi kalau banyak blokir, repot juga. Meski tidak berniat negatif, seorang pengguna bias...
-
Munculnya Facebook sebagai hari ini jejaring sosial terkemuka, tidak seimbang dengan sistem keamanan yang kuat untuk data pribadi yang dimil...
-
Biro Investigasi Federal (FBI) Amerika Serikat meringkus sekira 100 orang yang disinyalir terlibat dalam pembobolan sistem komputer bank di ...
-
Februari lalu, Omar Ramos-Lopez dipecat dari agen penjual mobil Texas Auto Centre dan dia sangat marah. Akibatnya dia bertindak nekat. Ramos...
-
Ingat kelompok hacker yang gigih membela situs pembocor rahasia WikiLeaks? Kini para peretas yang menamakan diri mereka sebagai kelompok Ano...
-
Liputan gencar media terkait dengan kasus perdagangan melalui situs jejaring sosial, Facebook, membuat sindikat perdagangan manusia di Surab...